Daftar Merek Mobil Domestik Terlaris pada Oktober 2021

Transportasi & Logistik
1
Dwi Hadya Jayani 24/11/2021 11:30 WIB
Penjualan Mobil Domestik Menurut Merek (Oktober 2021)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) melaporkan, penjualan mobil domestik sebanyak 75.544 unit pada Oktober 2021. Toyota masih menjadi merek terlaris pada bulan lalu.

Tercatat, penjualan Toyota sebanyak 21.797 unit pada Oktober 2021. Kendati demikian, penjualannya turun 36,1% dari 34.122 pada September 2021.

Merek terlaris selanjutnya diperoleh Daihatsu yang berhasil terjual 17.020 unit. Sama dengan Toyota, penjualan Daihatsu lesu sehingga mengalami penurunan 2,9% dari 17.529 pada September 2021.

Mitsubishi berada di posisi ketiga sebagai merek mobil terlaris. Tercatat penjualannya sebanyak 13.109 unit, naik 7,5% dari September 2021 yang sebanyak 12.200 unit.

Posisi selanjutnya diraih oleh Suzuki dan Honda dengan penjualan masing-masing 7.624 unit dan 5.861 unit. Lalu, penjualan Isuzu menyusul sebanyak 2.779 unit.

Adapun, Nissan berhasil menjual sebanyak 606 unit pada Oktober 2021. Kemudian, UD Trucks dan Peugeot menyusul dengan masing-masing terjual sebanyak 95 unit dan 38 unit.

(Baca: Daftar Merek Mobil Terlaris pada September 2021, Toyota Juara)

Editor : Annissa Mutia
Data Populer
Lihat Semua