Harga Minyak Dunia Turun ke US$ 64,41/Barel (Senin, 5/4)

1
Yosepha Pusparisa 05/04/2021 10:29 WIB
Image Loader
Memuat...
Harga Minyak Mentah Dunia (5/4 Pukul 09.50 WIB)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Harga minyak mentah dunia melemah pada Senin (5 April 2021) hingga pukul 09.50 WIB. Minyak Brent dijual US$ 64,41/barel, turun 0,37% dari perdagangan sebelumnya. Sementara itu, minyak berjenis West Texas Intermediate (WTI) menurun 0,33%, sehingga dibanderol US$ 61,08 per barel.

Turunnya harga minyak ditengarai kesepakatan OPEC+ yang akan memangkas produksinya antara Mei dan Juli. Keputusan tersebut diambil setelah administrasi Amerika Serikat meminta Arab Saudi untuk tetap menyediakan bahan bakar energi yang terjangkau.

Meski demikian, Eropa masih melakukan pembatasan wilayah (lockdown) akibat pandemi Covid-19. Sementara Jepang berpotensi meningkatkan tindakan darurat menghadapi gelombang baru penyakit tersebut, seperti dikutip dari Reuters.

[Baca: Harga Minyak Dunia Turun ke US$ 64,29/Barel (Senin, 29/3)]

Data Populer

Lihat Semua