Jawa Barat Miliki Kasus Aktif Corona Terbanyak
Layanan konsumen & Kesehatan

- A Font Kecil
- A Font Sedang
- A Font Besar
Satuan Tugas Penanganan Covid-19 menyebut Jawa Barat sebagai provinsi dengan jumlah kasus aktif virus corona tertinggi di Indonesia. Berdasarkan data per 14 November 2020 totalnya mencapai 10.477.
Jawa Tengah menyusul dengan jumlah kasus aktif corona sebesar 7.895 orang. Kemudian, kasus aktif corona di DKI Jakarta mencapai 6.379 orang. Papua dan Sumatera Barat masing-masing memiliki 4.664 dan 3.161 kasus aktif.
Ada 2.198 kasus aktif corona di Kalimantan Timur. Di Riau, jumlah kasus aktif corona mencapai 2.102 orang. Sedangkan, Jawa Timur memiliki 2.012 kasus aktif corona.
(Baca: Mayoritas Masyarakat Indonesia Enggan Membayar Vaksin Corona)
Pemerintah terus mengimbau masyarakat disiplin melalukan gerakan 3M (mencuci tangan dengan sabun, menjaga jarak, dan memakai masker) untuk memutus penularan virus corona.
Data Terkait
Topik Trending
Data Populer
Lihat Semua
