Pencapaian SDGs Indonesia Masih Kalah dari Malaysia pada 2022

Demografi
1
Adi Ahdiat 30/11/-0001 00:00 WIB
Skor Pencapaian SDGs Negara Asia Tenggara (2022)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Sejak tahun 2015 Indonesia telah mengadopsi agenda Tujuan Pembangunan Berkelanjutan atau Sustainable Development Goals (SDGs).

SDGs adalah agenda bersama negara-negara anggota PBB untuk menyejahterakan masyarakat melalui pembangunan di bidang sosial, ekonomi, lingkungan, serta tata kelola pemerintahan.

Secara umum SDGs memiliki 169 target yang terangkum dalam 17 tujuan besar, yang semuanya diharapkan bisa tercapai pada 2030. Rincian 17 tujuan besar SDGs adalah:

  1. Menghapus kemiskinan
  2. Menghapus kelaparan
  3. Kehidupan sehat dan sejahtera
  4. Pendidikan berkualitas
  5. Kesetaraan gender
  6. Air bersih dan sanitasi layak
  7. Energi bersih dan terjangkau
  8. Pekerjaan layak dan pertumbuhan ekonomi
  9. Industri, inovasi, dan infrastruktur
  10. Mengurangi kesenjangan
  11. Kota dan permukiman yang berkelanjutan
  12. Konsumsi dan produksi yang bertanggung jawab
  13. Penanganan perubahan iklim
  14. Pelestarian dan pemanfaatan berkelanjutan ekosistem lautan
  15. Pelestarian dan pemanfaatan berkelanjutan ekosistem daratan
  16. Perdamaian, keadilan, dan kelembagaan yang kuat
  17. Kemitraan global untuk mencapai tujuan

Menurut Sustainable Development Report 2022, saat ini Indonesia sudah berhasil mencapai 69,16% dari seluruh tujuan SDGs. Pencapaian itu meningkat dibanding tahun 2015 yang skornya masih 65,03%.

Namun, sampai 2022 Indonesia masih mendapat label 'merah' atau dinilai memiliki tantangan besar dalam penanganan masalah kelaparan, kesehatan, keberlanjutan kota, pelestarian ekosistem laut dan daratan, perdamaian, keadilan dan kelembagaan, serta kemitraan global.

Pada 2022 pencapaian SDGs Indonesia berada di peringkat ke-82 dari 163 negara. Sedangkan di kawasan Asia Tenggara, Indonesia berada di peringkat ke-5 seperti terlihat pada grafik.

Terkait kondisi ini, pada September 2022 Presiden Joko Widodo sudah menerbitkan Peraturan Presiden (Perpres) baru untuk mendorong kinerja pencapaian SDGs.

"Dengan telah ditetapkannya Perpres No. 111 Tahun 2022 tentang Pelaksanaan Pencapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan, diharapkan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan nasional tahun 2024 dapat tercapai dengan lebih cepat dan lebih terarah," kata Kemenko Bidang Kemaritiman dan Investasi dalam siaran persnya, Senin (26/9/2022).

(Baca: Pelestarian Lingkungan Indonesia Tergolong Buruk di Asia Pasifik)

Editor : Adi Ahdiat
Data Populer
Lihat Semua