Kunjungan Turis Asing ke Bali Melonjak 1.000% pada Maret 2022

Pariwisata
1
Vika Azkiya Dihni 10/05/2022 15:30 WIB
Kunjungan Wisatawan Mancanegara (Wisman) ke Bali (April 2020-Maret 2022)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Wisawatan mancanegara (wisman) yang berkunjung ke Bali pada Maret 2022 mencapai 14.620 kunjungan. Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat, jumlah tersebut melonjak hingga 1.016,03% dari bulan sebelumnya yang sebanyak 1.310 kunjungan.

Jumlah kunjungan turis asing ke Bali pada Maret 2022 pun mencatatkan rekor tertinggi dalam 2 tahun terakhir selama pandemi. Ini seiring melandainya kasus Covid-19 dan kebijakan pemerintah membuka kembali pintu masuk Internasional di Bali sejak Februari 2022.

BPS mencatat, wisman yang berkunjung ke Bali pada Maret 2022 melalui pintu masuk udara sebanyak 14.617 kunjungan. Sementara, wisman yang melewati pintu masuk laut tercatat sebanyak 3 kunjungan.

Jika dilihat menurut kebangsaan, wisman yang paling banyak berkunjung ke Bali berasal dari Astralia dengan 2.327 kunjungan. Kemudian diikuti wisman dari Amerika Serikat 1.276 kunjungan, Jerman 1.186 kunjungan, Inggris 1.173 kunjungan, dan Perancis 1.029 kunjungan.

Secara akumulatif pada periode Januari-Maret 2022, tercatat sebanyak 15.933 kunjungan wisman yang berkunjung ke Bali. Jika dibandingkan dengan periode Januari-Maret 2021, jumlah wisman tercatat melonjak hingga puluhan ribu persen atau 63.632%.

(Baca: 9 Sektor Usaha di Bali yang Tumbuh Negatif Sepanjang 2021)

Editor : Annissa Mutia
Data Populer
Lihat Semua