Paling Mahal, Harga Bawang Merah di Maluku Utara Capai Rp 48 Ribu per Kg

Pasar
1
Viva Budy Kusnandar 07/01/2022 19:24 WIB
10 Provinsi dengan Harga Bawang Merah Ukuran Sedang Termahal di Indonesia (6 Jan 2022)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Berdasarkan data Pusat Informasi Harga Pangang Strategis (PIHPS) Nasional, rerata harga bawang merah ukuran sedang di pasar tradisional Maluku Utara paling mahal di antara wilayah lainnya, mencapai Rp 48.750 per kilogram (kg). Harga bawang merah di provinsi tersebut lebih tinggi 61% dari harga rerata nasional yang hanya 30.200 per kg.

Harga bawang merah di Indonesia bagian timur cenderung lebih mahal dibandingkan dengan wilayah lainnya. Terbatasnya pasokan membuat harga komoditas tersebut menjadi mahal. 

Provinsi dengan harga bawang merah termahal lainnya adalah Papua Barat, yakni mencapai Rp 47.500 per kg. Diikuti Papua dengan harga bawang merah Rp 43.150 per kg, lalu Gorontalo Rp 41.850 per kg, dan Sulawesi Utara Rp 34.650 per kg.

Di pasar tradisional Kepulauan Riau, bawang merah ukuran sedang dijual Rp 34.450 per kg. Kemudian di Sulawesi Tengah dijual dengan harga Rp 33.250 per kg, DKI Jakarta Rp 32.500 per kg, serta Maluku dan Sulawesi Tenggara masing-masing Rp 32.500 per kg dan 32.150 per kg.

(Baca: Harga Minyak Goreng Bermerek di 10 Provinsi Ini Paling Mahal)

Editor : Annissa Mutia
Data Populer
Lihat Semua