Tingkat Kemiskinan Banten Capai Level Tertinggi dalam 11 Tahun Terakhir

Demografi
1
Viva Budy Kusnandar 16/07/2021 18:30 WIB
Rasio Penduduk Miskin Banten (2011-Maret 2021)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Pandemi virus corona Covid-19 yang berkepanjangan telah memicu tingkat kemiskinan di Banten mencapai level tertingginya dalam 11 tahun terakhir. Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), tingkat kemiskinan di Banten sebesar 6,66% pada Maret 2021.

Tingkat kemiskinan di provinsi paling barat Pulau Jawa itu sempat mencapai 7,16% pada 2010. Angkanya cenderung menurun hingga sebesar 4,94% pada September 2019. Kendati, tingkat kematian kembali naik mulai Maret 2020 hingga Maret 2021.

Secara rinci, persentase penduduk miskin Banten di daerah perkotaan naik dari 5,85% pada September 2020 menjadi 5,9% pada Maret 2021. Di daerah perdesaan, persentase penduduk miskin justru turun dari 8,57% pada September 2020 menjadi 8,49% pada Maret 2021.

Meningkatnya tingkat kemiskinan di Banten didorong oleh garis kemiskinan yang sebesar Rp 530.363 per kapita per bulan pada Maret 2021. Angka tersebut naik 2,96% dari September 2020 yang sebesar Rp 515.110 per kapita per bulan.

Secara rinci, garis kemiskinan makanan naik 3,32% menjadi Rp 382.584 per kapita per bulan. Sementara, garis kemiskinan bukan makanan naik 2,04% menjadi Rp 147.779 per kapita per bulan.

Data Populer
Lihat Semua