Survei KedaiKOPI: Covid-19 Mulai Menjangkit Orang Sekitar

Layanan konsumen & Kesehatan
1
Yosepha Pusparisa 19/10/2020 12:00 WIB
Pengetahuan Masyarakat tentang Penularan Covid-19 pada Orang Sekitar
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Pandemi Covid-19 masih meningkat dari waktu ke waktu. Penyakit itu juga mulai menjangkit sejumlah orang di sekitar kita. Menurut survei Kelompok Diskusi dan Kajian Opini Publik Indonesia (KedaiKOPI), 26,5% responden mengetahui orang di sekitarnya terkonfirmasi positif Covid-19.

Sementara itu, 35% responden mengaku tak ada orang di sekitarnya yang terjangkit Covid-19. Jumlah terbanyak berasal dari kelompok yang tak mengetahui apakah orang di sekitarnya terkonfirmasi positif Covid-19 atau tidak. Angkanya mencapai 38,5% dari total responden.

(Baca: Survei KedaiKOPI: Masyarakat Lebih Pilih Kesehatan Dibanding Ekonomi)

KedaiKOPI melakukan survei terhadap 803 responden yang berlatar belakang pekerja/karyawan kantor DKI Jakarta. Survei itu membahas tentang Opini Publik Penanganan Covid-19 oleh Pemerintah yang berlangsung pada 8-10 Oktober 2020.

Pemerintah terus menggaungkan gerakan 3M. Pihaknya mengimbau masyarakat agar membiasakan diri untuk mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir, menggunakan masker, dan menjaga jarak setidaknya dua meter. Tindakan-tindakan itu dilakukan guna mencegah penularan Covid-19.

Data Populer
Lihat Semua