Mobilitas Penduduk Banten Meningkat, PSBB Kembali Diterapkan

Demografi
1
Yosepha Pusparisa 07/09/2020 15:01 WIB
Mobilitas Penduduk Banten (1 Maret-1 September 2020)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Pemerintah Provinsi Banten kembali menerapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) mulai Senin (7/9). Pasalnya, jumlah kasus Covid-19 di provinsi tersebut kembali meningkat. Hingga Minggu (6/9), Banten memiliki 3.187 kasus terkonfirmasi positif dengan tambahan 85 kasus sehari.

Laju penularan Covid-19 yang meningkat ini berbanding lurus dengan mobilitas penduduk Banten yang makin aktif. Sejak 23 Agustus 2020, kegiatan di tempat retail dan rekreasi mengalami peningkatan dari -13% menjadi 6% pada 1 September lalu. Naiknya mobilitas masyarakat ini juga terjadi di sektor lain, yakni tempat grosir dan farmasi, serta taman.

(Baca: Lanjutkan PSBB, Tangerang Raya Pusat Corona di Banten)

Sementara sektor stasiun transit dan tempat kerja mobilitasnya masih tergolong rendah. Berdasarkan data 1 September, kegiatan di tiap tempat itu sebesar -42% dan -25%.

Data Populer
Lihat Semua