Inflasi Kota-kota di Sumatra Tertinggi pada Januari 2020

Ekonomi & Makro
1
Andrea Lidwina 03/02/2020 15:19 WIB
10 Kota dengan Tingkat Inflasi Tertinggi (Januari 2020)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Tingkat inflasi paling tinggi pada Januari 2020 terjadi di kota Meulaboh, Aceh sebesar 1,44%. Kemudian, posisi berikutnya juga ditempati oleh dua kota lain di Pulau Sumatera, yakni Gunungsitoli, Sumatera Utara dengan 1,31% dan Metro, Lampung dengan 1,15%.

Selain itu, tingkat inflasi di Pangkal Pinang, Bangka Belitung dan Bandar Lampung, Lampung termasuk yang tertinggi pada bulan lalu. Keduanya mencatatkan persentase masing-masing sebesar 1,09% dan 0,86%.

(Baca: Tingkat Inflasi 0,39% pada Januari 2020)

Kota-kota tersebut melampaui tingkat inflasi nasional pada Januari 2020 yang sebesar 0,39% dibandingkan bulan sebelumnya, atau 2,68% secara tahunan.

Editor : Safrezi Fitra
Data Populer
Lihat Semua