Ekspor Nonmigas Indonesia ke Amerika Serikat pada 2018 Hanya Tumbuh 3%

Perdagangan
21/01/2019 22:40 WIB
Nilai Ekspor/Impor Nonmigas Indonesia-Amerika Serikat (2017-2018)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Nilai ekspor nonmigas Indonesia ke Amerika Serikat (AS) sepanjang 2018 hanya tumbuh 3,14% menjadi US$ 17,67 miliar dibanding tahun sebelumnya US$ 17,13 miliar. Sementara nilai impor Indonesia dari AS pada tahun lalu tumbuh 18,3% menjadi US$ 9,11 miliar dari tahun sebelumnya US$ 7,7 miliar.

Ekspor barang nonmigas Indonesia ke AS merupakan yang terbesar kedua setelah Tiongkok yang mencapai US$ 24,39 miliar. Sementara impor nonmigas dari AS merupakan yang terbesar ke-5 setelah Tiongkok (US$ 45,24 miliar), Jepang (US$ 17,94 miliar), Thailand (US$ 10,85 miliar) dan Singapura US$ 9,57 miliar.

Data Populer
Lihat Semua