10 Negara Paling Bahagia 2017

Layanan konsumen & Kesehatan
21/03/2017 14:12 WIB
Skor 10 Negara Paling Bahagia 2017
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Norwegia dinobatkan sebagai negara paling bahagia dalam laporan World Happiness Report 2017 yang dilakukan oleh Sustainabel Development Solutions Network (SDSN). Pada riset ini, Norwegia meraih skor 7,537 (dari sekala 0-10) sehingga posisinya melompat ke posisi teratas dari urutan keempat pada tahun sebelumnya.

Di peringkat kedua, Denmark dengan skor 7,522, diikuti Islandia di urutan ketiga dengan skor 7,504, Swiss di urutan keempat dengan nilai 7,494, kemudian Finlandia di urutan kelima dengan skor 7,494. Empat negara di kawasan Skandinavia memperoleh skor tertinggi karena persamaan standar hidup dan kesamaan tatakelola pemerintahan. Dari 10 daftar negara paling bahagia, Eropa mendominasi tujuh negara negara, tiga negara lainnya adalah Australia, Kanada dan Selandia Baru.

Indikator penilaian indeks kebahagiaan ini adalah produk domestik bruto (PDB) per kapita, angka harapan hidup, dukungan sosial, tingkat kepercayaan (diukur melalui indeks kebebasan korupsi). Kemudian tingkat kepedulian sosial (diukur dari persentase donasi), serta kebebasan menentukan pilihan hidup.

Data Populer
Lihat Semua