KFC Lebih Tenar Dibandingkan Pizza Hut

Layanan konsumen & Kesehatan
05/09/2016 14:03 WIB
Merek Paling Dikenal Menurut Survei Konsumen 2015
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

KFC menjadi merek paling dikenal di Indonesia dibanding kelompok makanan cepat saji lain seperti McDonald's atau Pizza Hut. Merek KFC diperingkat pertama dengan poin 55,5 persen, McDonald's 27 persen dan Hoka-Goka Bento 5.8 persen. Pizza Hut yang saat ini sedang diterpa isu penggunaan bahan-bahan kedaluarsa, tingkat kepopulerannya hanya 4,8 persen.

Survei yang dilakukan oleh W&S Market Research ini dilakukan di tiga negara pada 2015 dengan jumlah responden di Indonesia sebanyak 400 orang. Survei hanya memotret tingkat kepopuleran merek makanan cepat saji khusus di wilayah DKI Jakarta. Hasilnya, tidak hanya di Indonesia, merek KFC juga terkenal di Vietnam dan Thailand.

Di Indonesia, makanan KFC paling tinggi diminati oleh laki-laki. Sedangkan dilihat dari tingkat persebaran umumnya, pelanggan KFC paling tinggi didominasi oleh penduduk dengan usia 16-18 tahun. Sedangkan untuk Pizza Hut, tingkat kepopuleran lebih banyak dikalangan perempuan. Bila dilihat dari tingkat umur, pengunjung lebih banyak pelanggan antara 19-24 tahun dan lebih dari 30 tahun.

Data Populer
Lihat Semua