Kapitalisasi Bitcoin Capai Rp 600 Triliun

Pasar
24/07/2017 12:14 WIB
Kapitalisasi Uang Digital 24 Juli 2017
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Kabar gembira bagi penambang Bitcoin. Pasalnya, mata uang Cryptocurrency (mata uang digital) akan semakin diterima di pasar riil setelah sebuah startup di Singapura TenX mengeluarkan kartu debit yang berbasis mata uang digital, salah satunya adalah Bitcoin (BTC). Dengan kartu tersebut pemilik uang digital akan semakin mudah membelanjakan dananya di toko maupun restoran melalui jaringan kartu Visa.

Berdasarkan data Coinmarketcap.com, kapitalisasi Bitcoin saat ini (24/7) mencapai US$ 45,26 miliar setara Rp 600 triliun atau hampir separuh belanja Pemerintah Indonesia senilai Rp 1.307 triliun. Jumlah tersebut naik 52 persen dari kapitalisasi Bitocoin pada (15/7). Kapitalisasi Bitcoin merupakan yang terbesar dibandingkan dengan mata uang digital lainnya seperti Ethereum senilai US$ 21,2 miliar maupun Ripple US$ 7,45 miliar.

Meskipun masih mengalami pro dan kontra sebagai mata uang riil, tapi harga Bitcoin terus melonjak. Pada 2010, harga satu Bitcoin baru US$ 0,08, tapi sekarang telah mencapai US$ 2.739 atau setara Rp 36,5 juta per BTC. Sepanjang 2017, harga Bitcoin telah melonjak lebih dari 187 persen dibanding posisi akhir 2016, yakni US$ 952 per BTC

Data Populer
Lihat Semua