Ranking FIFA, Timnas Indonesia Turun 2 Peringkat

Demografi
08/05/2017 10:18 WIB
Poin Timnas Sepak Bola Negara-Negara Asia Tenggara Menurut FIFA per Mei 2017
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

FIFA kembali merilis ranking terbaru tim nasional (Timnas) sepakbola per Mei 2017. Dari daftar yang dikeluarkan, Indonesia kembali turun 2 peringkat. Saat ini Timnas Garuda bertengger di posisi 177 dunia dengan torehan 105 poin.  Di kawasan Asia Tenggara, Indonesia menempati posisi ke 9 dari 11 negara atau hanya mampu mengungguli Brunei Darussalam dan Timor Leste.

Ranking ini jadi yang terendah dimiliki Indonesia sepanjang 2017. Padahal, Indonesia sempat berada di posisi ke 167 pada Maret 2017 yang kemudian mengalami penurunan peringkat. Hal ini semakin memberatkan tugas PSSI dan para pungawa Timnas untuk mencapai target. Pasalnya, PSSI pernah mencanangkan target Indonesia mencapai ranking 120 besar dunia pada akhir tahun 2017.

Namun demikian, ranking saat ini bukanlah yang terburuk bagi Timnas Indonesia. Pada Juli 2016, Indonesia mencatatkan rekor terburuk berada di posisi 191 dunia. 

Data Populer
Lihat Semua