Investor Asing Kuasai 38% Surat Utang Pemerintah

Pasar
17/04/2017 09:24 WIB
Kepemilikan Surat Utang Negara Indonesia per 11 April 2017
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Kepemilikan investor asing di Surat Utang Negara (SUN) mencapai Rp 725,64 triliun atau 38,41 persen dari total Rp 1,89 kuadriliun. Angka tersebut merupakan yang tertinggi dibandingkan dengan pemegang SUN lainnya, baik perbankan maupun institusi pengelola dana lainnya.

Nilai kepemilikan investor asing di obligasi pemerintah hingga 11 April telah meningkat Rp 60 triliun atau 10 persen dari posisi awal 2017. Imbal hasil yang masih cukup menarik menjadi alasan para pengelola dana asing mencari peruntungan di pasar finansial domestik. Ekonomi yang masih tumbuh sekitar 5 persen, terjaganya nilai tukar rupiah, serta terkendalinya inflasi membuat investasi di Indonesia masih menguntungkan.

Kenaikan suku bunga bank sentral Amerika (The Fed) pada Februari 2017 tidak banyak berpengaruh terhadap pasar obligasi domestik. Meskipun masih ada potensi kenaikan suku bunga The Fed hingga akhir tahun. Fundamental makroekonomi yang masih cukup bagus membuat aliran dana asing terus masuk ke pasar finansial Indonesia.

Data Populer
Lihat Semua