5 Bank dengan Laba Terbesar 2016

Keuangan
14/03/2017 13:42 WIB
Laba Bank 2016
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Bank BRI kembali memimpin perolehan laba perbankan nasional. Dalam laporan keuangan perusahaan per Desember 2016, Bank dengan aset Rp 1.003 triliun ini mencatat laba Rp 25,73 triliun, naik 2 persen dibanding tahun sebelumnya Rp 25,2 triliun.

Sementara Bank BCA di urutan kedua dengan laba senilai Rp 20,6 triliun, tumbuh 13,4 persen dari tahun sebelumnya, yakni Rp 18 triliun. Capaian bank milik konglomerat keluarga Hartono ini mampu melampaui laba Bank Mandiri yang hanya mencatat laba Rp 13 triliun.

Melonjaknya pencadangan kerugian akibat meningkatnya kredit bermasalah membuat laba Bank Mandiri menyusut 34,9 persen sepanjang 2016. Sementara laba Bank BCA tumbuh 13,4 persen ditopang oleh meningkatnya pendapatan bunga sebesar 12 persen dari tahun sebelumnya.

Data Populer
Lihat Semua