Poltracking: Elektabilitas Anies-Sandi Melesat

Politik
08/02/2017 18:23 WIB
Survei Elektabilitas Pilkada DKI oleh Poltracking
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Elektabilitas Anies Baswedan-Sandiaga Uno unggul dibanding dua pasang kandidat lain. Berdasarkan survei dari Poltracking pada akhir Januari 2017, tingkat keterpilihan pasangan nomor urut 3 ini sebesar 31,50 persen. Nilai elektabilitas Anies-Sandi terus meningkat sejak survei Poltracking pada November 2016.

Tren peningkatan elektabilitas juga dialami pasanga Basuki Tjahaja Purnama (Ahok)-Djarot Syaiful Hidayat. Namun pada survei akhir Januari lalu, pasangan petahana ini harus puas di tempat kedua dengan tingkat keterpilihan 30,13 persen. Sebaliknya, elektabilitas pasangan Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni terus menurun hingga mencapai angka 25,75 persen.

Survei poltracking ini diselenggarakan pada 24-29 Januari 2017 dengan melibatkan 800 responden. Metode stratified multistage random sampling dipilih dengan tingkat margin of error lebih kurang 3,46 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.

Data Populer
Lihat Semua