Bertambah Rp 15 Triliun, Obligasi Pemerintah Menjadi Rp 2.797 Triliun

Pasar
06/01/2017 16:29 WIB
Surat Utang Negara (SUN) Menurut Mata Uang Saat Diterbitkan 5 Januari 2017
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Jumlah Surat Utang Negara (SUN) bertambah menjadi Rp 2.796,7 triliun setelah pemerintah memenangkan Rp 15 triliun pada lelang perdana 3 Januari 2017. Adapun jumlah obligasi pemerintah yang dapat diperdagangkan mencapai Rp 2.558,5 triliun dan yang tidak dapat diperdagangkan Rp 238,2 triliun.

Penawaran yang masuk mencapai Rp 36,9 triliun dari lima seri yang ditawarkan, namun yang dimenangkan hanya Rp 15 triliun dari tiga seri. Terjadi kelebihan permintaan (oversubscribe) 2,41 kali. Diturunkannya rekomendasi investasi surat utang Indonesia sebanyak dua level dari overeight menjadi underweight ternyata tidak menyurutkan animo investor memburu obligasi Pemerintah Indonesia. Imbal hasil yang cukup tinggi menjadi salah satu daya tarik berinvestasi di surat utang pemerintah.

Untuk SUN seri SPN03170404 jumlah yang dimenangkan Rp 6,1 triliun dengan iImbal hasil (yield) rata-rata tertimbang sebesar 5,93 persen. Adapun seri SPN12180104 jumlah yang dimenangkan Rp 5,3 triliun dengan yield 6,79 persen dan seri FR0059 jumlah yang dimenangkan Rp 3,6 triliun dengam yield rata-rata tertimbang 7,99 persen.

Data Populer
Lihat Semua