Jakarta Termasuk 20 Kota Favorit Miliarder Kelas Dunia

Ekonomi & Makro
01/11/2016 13:55 WIB
Kota-Kota Tempat Tinggal Miliarder Dunia
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Jakarta menjadi kota metropolitan pilihan miliarder dunia untuk ditinggali. Hasil survei dari Wealth X menunjukkan bahwa Ibukota Indonesia berada di jajaran 20 kota terfavorit bagi orang superkaya di dunia periode 2015-2016. Dihuni 20 miliarder dunia, Jakarta mengalahkan kota-kota besar lainnya seperti Tokyo, Seoul, dan Taipei.

New York, Amerika Serikat menempati urutan teratas sebagai kota favorit. Untuk kawasan Asia, Hong Kong paling unggul. Adapun Singapura masih menjadi pilihan utama miliarder di kawasan Asia Tenggara.

Survei ini merilis 40 kota di dunia yang dihuni oleh 2.473 orang yang menyandang predikat superkaya. Menurut Wealth X faktor masih menjadi penentu miliarder untuk memilih kota tempat tinggalnya. Selain itu, pekerjaan juga mempengaruhi mereka untuk menentukan huniannya.

Data Populer
Lihat Semua